Sambut Idul Adha, Baitul Mal Hidayatullah Gelar Program Tahunan Berbagi

  • Bagikan

JAKARTA, BACAPESAN– Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah identik dengan Hari Raya Qurban. Oleh sebab itu, Baitul Maal Hidayatullah (BMH), lembaga filantropi yang bergerak di bidang sosial dan kemanusiaan, kembali meluncurkan program tahunan bertajuk “Bahagia dengan Berqurban.”

Program ini bertujuan untuk menebar kebahagiaan kepada masyarakat yang membutuhkan, terutama di wilayah pedalaman, pesisir, terpencil, hingga tapal batas negara dan lintas negara, melalui penyembelihan dan pendistribusian hewan kurban.

Direktur Utama BMH Ustadz Supendi menyampaikan bahwa tema “Bahagia dengan Berqurban” mengandung makna mendalam. “Ilmu pengetahuan membuktikan bahwa kebahagiaan dalam berbagi tidak hanya dirasakan oleh penerima, tetapi juga oleh pembeli dan peternak hewan kurban,” ujarnya dalam konferensi pers di, Jakarta Selatan pada Jumat 23 Mei.

Dia menambahkan bahwa kegiatan berqurban dapat membangkitkan hormon kebahagiaan. Karena itu, banyak orang merasa ketagihan untuk terus berbagi, sebab mereka menemukan ketenangan dan kebahagiaan dalam memberi.

Menurut data Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), potensi ekonomi dari kurban di Indonesia mencapai Rp34,4 triliun dengan estimasi 1,7 juta kambing dan 514 ribu sapi. Ustadz Supendi menilai bahwa jika dikelola dengan baik, potensi ini dapat memberi dampak besar bagi ekonomi masyarakat, termasuk industri turunan seperti pengolahan kulit. “Program kurban bukan hanya ibadah, tapi juga instrumen pemberdayaan ekonomi dan transformasi sosial,” imbuhnya.

Tahun ini, BMH menargetkan pendistribusian 16.500 ekor hewan kurban dengan estimasi penerima manfaat mencapai satu juta orang, mencakup masyarakat pedalaman, santri, yatim, komunitas binaan, serta misi kemanusiaan di sembilan negara seperti Gaza (Palestina), Mesir, Yaman, Kenya, Somalia, dan Tanzania.

BMH memastikan seluruh proses kurban, mulai dari pemilihan hewan, penyembelihan hingga distribusi, dilakukan secara profesional, higienis, dan tepat sasaran. Hewan kurban yang tersedia meliputi kambing, sapi, dan paket kurban Nusantara yang disiapkan khusus untuk wilayah terpencil dalam dan luar negeri.

Dengan pengalaman lebih dari 21 tahun, BMH telah menjadi lembaga terpercaya dalam pengelolaan kurban yang amanah, tepat sasaran, cepat, dan memberi manfaat luas.

“Alhamdulillah, hingga kini lebih dari 200 pengkurban telah bergabung bersama kami. Kami mengajak masyarakat luas untuk ikut serta dalam program ini dan menjadi bagian dari gerakan berbagi kebahagiaan di Hari Raya Idul Adha,” tutur Ustadz Supendi.

Donasi kurban dapat dilakukan melalui berbagai kanal, mulai dari website resmi BMH, transfer bank, hingga gerai-gerai BMH yang tersebar di seluruh Indonesia.

“Mari kita syiarkan semangat berqurban ke seluruh penjuru negeri. Semakin banyak yang berqurban, semakin luas pula kebahagiaan dan keberkahan yang tersebar,” pungkasnya.

Sebagai informasi, BMH adalah organisasi filantropi yang berdiri sejak tahun 2000, memiliki jaringan di 35 provinsi, dan fokus pada program-program sosial, dakwah, pendidikan, ekonomi, serta kemanusiaan. Melalui pendekatan pemberdayaan masyarakat, BMH terus konsisten menjadi pelopor dalam menghadirkan solusi atas persoalan umat. (JP)

  • Bagikan