Disdag Parepare Hadiahi Warga yang Vaksin

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.COM – Seluruh jajaran Pemerintah Kota Parepare masif menggencarkan vaksinasi Covid-19. Sasarannya, masyarakat yang belum pernah mendapatkan vaksin.

Seluruh jajaran Pemerintah Kota Parepare masif menggencarkan vaksinasi Covid-19. Sasarannya, masyarakat yang belum pernah mendapatkan vaksin.

“Pak Wali Kota menginginkan secepatnya tercipta herd immunity agar masyarakat Parepare terlindungi dari virus Corona. Karena itu Dinas Perdagangan melakukan vaksinasi mengajak masyarakat yang belum vaksin untuk divaksin,” kata Prasetyo. (21/02/2022).

Kepala Bidang Perdagangan Disdag Parepare, Andi Sunra mengemukakan, masyarakat antusias datang untuk divaksin di Disdag Parepare, mereka mendapatkan beras 5 kg.

“Alhamdulillah sudah ada beberapa yang datang vaksin. Tadi langsung diserahkan beras 5 kg untuk setiap warga yang sudah vaksin,” ungkap Andi Sunra.

Tim Vaksinator dari Dinas Kesehatan Parepare, Indra mengungkapkan, target 80 orang yang divaksin, namun tergantung dari hasil screening layak tidaknya divaksin. “Kami melayani vaksin dosis 1 dan 2, termasuk Booster, bagi yang sudah vaksin lengkap,” terang Indra.

Muliyadi, salah satu warga yang ikut vaksin di Disdag mengaku, sangat mendukung program Pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 melalui vaksinasi.

“Awalnya saya kira sakit ternyata aman. Jadi mariki’ semua vaksin. Semoga pandemi ini segera berakhir,” harap Muliyadi.

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe sebelumnya menggelar rapat virtual bersama jajarannya berakaitan penanganan Covid-19.

Pemerintah, kata Taufan Pawe, kembali memperpanjang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Untuk Kota Patepare berada pada level 1.

Dalam arahannya, Wali Kota Parepare dua periode itu meminta masyarakat untuk segera melakukan vaksin atau melengkapi vaksinnya. Pemerintah Indonesia tengah mengejar target vaksinasi Covid-19 untuk mencapai herd immunity.

“Berdasarkan data, faktanya pasien Covid-19 yang masuk ke rumah sakit itu lebih didominasi pasien yang belum pernah divaksin ketimbang sudah divaksin (isolasi mandiri),” ungkapnya

(***).

  • Bagikan