Puluhan Peserta Ikuti Seleksi STQ Pemkot Parepare

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.COM -Pemerintah Kota Parepare, melalui Kecamatan Bacukiki menggelar seleksi tilawatil qur’an (STQ). Kegiatan dilaksanakan di masjid jami nurul imam kelurahan Lemoe selama dua hari yaitu pada selasa-rabu (22/23 februari 2022).

Asisten I Bidang Pemerintahan Kota Parepare, St Amina Amin menyampaikan, kegiatan itu rutin dilaksanakan setiap tahunnya, dan pelaksanaan kali ini kata dia dilaksanakan di Kecamatan Bacukiki untuk menentukan perwakilan ke tingkat kota nantinya.

“Hal ini juga merupakan syiar Islam untuk membumikan Alquran di Kota Parepare dengan harapan, agar anak-anak khusunya generasi muda bisa mencintai dan memaknai isi dari pada kandungan Alquran,” jelasnya.

Sementara itu, Camat Bacukiki, Saharuddin yang ditemui usai pembukaan menjelaskan, seleksi terbuka yang dilakukan pihaknya guna menjaring generasi muda disetiap kelurahan yang ada di kacamatan bacukiki.

“Adapun jenis lomba pada STQ ini diantaranya, lomba tilawatil quran tingkat anak-anak, lomba tilawatil quran tingkat remaja, lomba hifdzi Quran 1 juz tingkat anak-anak, lomba hifdzil quran 10 juz tingkat remaja, dan lomba ceramah agama tingkat anak-anak,” bebernya.

Dari pantauan akarberita, sebanyak 60 orang peserta mengikuti STQ dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
(***)

  • Bagikan