400 Anak TK di Gowa Diajarkan Berhaji

  • Bagikan

GOWA, BACAPESAN.COM- Himpunan Pendidikan Anak Usia Dini (HIMPAUD) Kecamatan Somba Opu Kabupaten Gowa menggelar manasik haji cilik di Jalan Tun Abdul Razak Kabupaten Gowa.

Manasik haji cilik tersebut diikuti kurang lebih 400 peserta yang berasal dari 24 TK Se- Kabupaten Gowa dan Kabupaten Takalar.

Menurut Ketua HIMPAUDI Kecamatan Somba Opu, Sarpinah R, Kegiatan tersebut merupakan salah satu program tahunan penguatan profil Pancasila sehingga para peserta didik paham akan rukun Islam Ke-5.

“Manasik haji cilik ini sebenarnya merupakan program rutin dari kami di HIMPAUDI kecamatan Somba Opu untuk menanamkan penguatan profil Pancasila dengan mengenalkan sejak dini rukun Islam ke-5 yaitu menunaikan ibadah haji,”ujarnya.

Para peserta didik tersebut diajarkan rukun ibadah haji, dari berkeliling ka’bah atau sering disebut tawaf, lari-lari kecil atau sering disebut Sa’i, mengunjungi bukit Marwah dan masih banyak yang lainnya.

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan setiap tahunnya namun sempat vakum 2 tahun karena situasi Pandemi Covid-19. (*)

  • Bagikan