PAREPARE, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID – Dalam meningkatkan mutu pelayanan khususnya kesehatan ibu dan anak, RSUD Andi Makkasau Parepare melaksanakan pelatihan kegawatdaruratan maternal, neonatal dan perawatan metode kanguru di aula Lt. 2, Jumat&Sabtu, 16-17 September 2022.
Kegiatan dibuka Direktur RSUD Andi Makkasau dr. Renny Anggraeny Sari, didampingi oWadir Administrasi dan Keuangan drg. Andi Cenrara Tonralipu.
Pelatihan ini diikuti oleh bidan-bidan RSUD Andi Makkasau dengan narasumber dr. Nurhamidar Aslan, dr. Andi Rismawaty Darma, dan Ns.Yessi Mulandari.
“Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan para tenaga kesehatan terkait kegawatdaruratan maternal neonatal dan perawatan metode kanguru sehingga dapat memberikan pelayanan kepada pasien serta mendayagunakan RS sebagai pusat rujukan pelayanan ibu dan anak,” jelas Dokter Renny
(***)