Manchester City vs Sevilla, Pep Guardiola Tak Mainkan Haaland Karena Hal Ini

  • Bagikan
Pep Erling Haaland hanya Main Satu Babak, Per Guadiola Bicara, Image Credit: @mancity/Instagram--

JAKARTA, BACAPESAN.COM – Pelatih Manchester City, Pep Guardiola pastikan penyerang andalannya Erling Haaland absen jelang lawan Sevilla di Liga Champions musim 2022/2023.

Tim besutan Pep Guardiola, Manchester City akan tanding melawan Sevilla di matchday ke 6 di Etihad Stadion pada, Kamis, 3 November 2022 pukul 03:00 WIB.

Tanda-tanda Haaland mengalami penururan performa, saat dirinya ditarik keluar pada babak pertama oleh Pep Guardiola saat Manchester City melawan Borussia Dortmund di Liga Champions yang berakhir imbang tanpa goal.

Selanjutnya di Liga Inggris, Pep Guardiola tidak memainkan Haaland saat Manchester City menang melawan Leicester City dengan skor 1-0.

Kali ini Pep Guardiola pastikan jika Haaland akan absen ketika jumpa melawan Sevilla dalam pertandingan Liga Champions

Namun Pep Guardiola sangat optimis jika Haaland akan kembali bersama Manchester City dengan cepat.

“Besok dia (Haaland) tidak tersedia, dia merasa lebih baik dibandingkan dengan Sabtu dan Minggu tetapi dia tidak 100% dan kami tidak ingin mengambil resiko, itu tidak masuk akal,” ucap Guardiola pada Rabu, 2 November 2022.

Guardiola berharap jika pemain berpaspor Norwegia tersebut akan kembali ketika melawan Fulham di Liga Inggris. Pada 5, November 2022.

Dalam klasemen grup G Liga Champions, Manchester City dan Borussia Dortmund dipastikan lolos ke babak 16 besar.

Manchester City diperingkat pertama raihan (11) poin. diikuti Borussia Dortmund yang mendapat poin(8).

Sementara Sevilla ada di peringkat ketiga dengan raihan 5 poin dan Copenhagen ada di juru kunci raihan 2 poin.

Walau Manchester City dipastikan lolos, namun tim berjuluk Cityzen akan kalakan Sevilla demi jadi juara Grup G.

Selebrasi Erling Haaland dkk usai mencetak gol dalam lanjutan Liga Champions Manchester City vs Copenhagen (Twitter @ManCity)–

Sedangkan Sevilla wajib kalahkan tim asal Inggris tersebut untuk bisa berkiprah di Europa League 2022/2023 dengan menempati posisi ketiga.

Pada September lalu, Sevilla harus takluk di markas sendiri ketikan berhadapan melawan Manchester City dengan skor 0-4.

Kegananasan Manchester City dicetakn oleh dua goal Haaland, Phil Foden dan Ruben Dias.

Namun Manchester City yang tanpa Haaland apakah bisa menumbangkan Sevilla dua kali.

Atau Sevilla yang berikan kejutan kekalaan pertama bagi Manchester City di Liga Champions.

Pertandingan Manchester City vs Sevilla dapat disaksikan di layar kaca tv anda pada Kamis, 2 November 2022, pukul 03.00 WIB.

Tim lolos 16 Besar Liga Champions Termasuk Bayern Munchen dan Inter Milan.

Sembilan tim berhasil memastikan lolos ke babak 126 besar Liga Champions 2022/2023. Adapun enam tim lainnya akan menentukan kelolosan mereka pada pertandingan Rabu 26 Oktober 2022 dan Kamis 27 Oktober 2022 dini hari WIB. (fin/*)

  • Bagikan