UC Makassar Latih Mahasiswa Lanjutkan Bisnis Keluarga juga Rintis Bisnis Baru

  • Bagikan

MAKASSAR, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID – Ciputra School of Business (UC Makassar) menggelar agenda tahunan bertajuk UC Makassar Annual Business Expo.

Kegiatan yang berlangsung selama tiga hari 19-21 Januari 2023 ini merupakan projek bisnis mahasiswa semester tiga UC Makassar untuk mendapatkan nilai akhir.

Pada kegiatan ini, berbagai kegiatan menarik dihadirkan seperti talk show, seminar dan pameran bisnis.

Marketing UC Makassar, Andrew menjelaskan pada kegiatan ini dihadiri puluhan tenant jualan yang melibatkan sedikitnya 200 mahasiswa UC.

“Kurang lebih ada 27 tenant di kegiatan ini dimana ada tenant kuliner yang merupakan bisnis rintisan mahasiswa dan ada juga tenant bisnis bagi yang mencoba melanjutkan bisnis keluarga,” ucap Andrew yang di jumpai dalam kegiatannya, Jumat (20/1/2023).

Lanjut Andrew, kegiatan ini merupakan pembelajaran bisnis bagi mahasiswa sebagai penilaian akhir.

“Kegiatan ini merupakan penilaian akhir gabungan mata kuliah di jurusan Manajemen UC Makassar. Disini mahasiswa berkelompok kemudian membuat bisnis. Setelah kegiatan ini mahasiswa harus membuat laporan akhir sebagai bahan penilaian,” Sambungnya.

Hadirnya kegiatan ini diharapkan agar menjadi agenda tahunan UC Makassar, ” Harapannya kegiatan ini semoga ada lagi di tahun berikutnya dan lebih meriah,” tutupnya. (*)

  • Bagikan