Tingkatkan Kesadaran Pajak, KP2KP Gelar TGTS di SMKN 3 Takalar

  • Bagikan
Siswa SMKN 3 Takalar Foto Bersama Usai Ikuti TGTS KP2KP

TAKALAR, BACAPESAN.COM – Kantor Pelayanan, Penyuluhan dan Konsultasi Perpajakan (KP2KP) Takalar menyelenggarakan kegiatan Tax Goes To School atau TGTS tahun 2023 di SMK Negeri 3 Takalar yang diikuti oleh 30 peserta didik, Kamis (20/7).

Kegiatan ini dibuka Kepala SMK Negeri 3 Takalar Nursalam. Kata dia, pihaknya sangat berterimakasih kepada tim KP2KP Takalar karena telah memilih SMKN 3 Takalar untuk pelaksanaan Tax Goes to School kali ini.

“Sehingga siswa siswi SMKN 3 Takalar dapat memiliki pengetahuan mengenai perpajakan,” ujar Nursalam.

Kemudian dilanjutkan dengan sambutan Kepala KP2KP Takalar, Creschenthum Srimariastuti Boroh yang kemudian dilanjutkan oleh pemberian materi.

“Kegiatan ini bertujuan meningkatkan kesadaran pajak melalui edukasi pengetahuan dasar terkait perpajakan kepada calon wajib pajak masa depan,” ucap Creschenthum Srimariastuti Boroh.

Creschenthum Srimariastuti Boroh menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan acara rutin tahunan Kantor Pajak. Diketahui tahun 2023, sudah ada tiga Sekolah kami kunjungi, sebelumnya di SMPN 1 Takalar, SMKN 2 Takalar dan sekarang SMKN 3 Takalar. Kemudian dilanjutkan dengan games yang menarik. (Supahrin Tiro/A)

  • Bagikan