Keseruan Pegawai Hingga Dokter RSUD Andi Makkasau Ikuti Lomba Perayaan HUT 17 Agustus

  • Bagikan

PAREPARE, BACAPESAN.FAJAR.CO.ID-Dalam rangka ikut memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Republik Indonesia (RI) tahun 2023, manajemen Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare menggelar senam dan berbagai macam lomba.

Kegiatan digelar di halaman upacara RSUD Andi Makkasau Parepare, Jumat (18/8/2023). Diikuti para pegawai, perawat hingga dokter.

Kepala Bidang Humas RSUD Andi Makkasau, Mukarramah menjelaskan, kegiatan yang digelar manajemen melalui panitia HUT RI bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan kerjasama antara seluruh elemen rumah sakit rujukan dibagian utara dan timur Sulsel ini.

“Kegiatan di awali senam bersama, kemudian dilanjutkan lomba-lomba diantaranya lomba lari keleng, jalan balok secara berpasangan, makan kerupuk, lari pensil botol, lari balon, lomba kait bakul dan lomba suap makan pisang dengan mata ditutup secara berpasangan,” jelasnya.

Mukarramah menambahkan, kegiatan yang digelar itu juga tidak mengganggu pelayanan yang ada karena peserta yang ikut lomba terlepas dari jadwal bertugas.

Salah satu dokter yang turut ikut memeriahkan lomba HUT 17 agustus mengikuti lomba suap makan pisang, dr. Nurainah. Dia menyampaikan apresiasi kepada panitia menyelenggarakan kegiatan tersebut.

“Tadi mengikuti lomba suap makan pisang, sangat seru karena mata kita ditutup kemudian mencari pasangan disuap pisang, semoga lomba-lomba yang dilaksanakan hari ini dapat terus dipertahankan setiap momen perayaan HUT 17 untuk mempererat kebersamaan dan dimomentum HUT RI ini, sebagai warga negara Indonesia kita harus mendukung negara kita dapat terus melaju dan maju,” seru Dokter Spesial Penyakit Dalam RSUD Andi Makkasau Parepare ini.

Di tempat yang lain, Direktur RSUD Andi Makkasau Parepare, dr. Renny Anggraeny Sari, menyampaikan jika momen HUT Kemerdekaan RI ini seluruh manajemen diharapkan dapat mempererat tali silaturahmi dengan saling mengenal membangun kerjasama dan menjaga kekompakan.

“Diharapkan dengan terlaksananya kegitan ini, seluruh manajemen rumah sakit mulai dari pegawai, perawat, bidan, hingga dokter dapat lebih saling mengenal dan semakin mepererat tali silaturahmi dalam memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat,” ungkapnya, dihubungi via seluler saat mengikuti, Apel Peringatan Hari Pramuka ke-62 di Alun-Alun Lapangan Andi Makkasau Parepare.
(***)

  • Bagikan