Kemenkes RI Terbitkan Surat Edaran Waspada Pneumonia

  • Bagikan
ilustrasi

JAKARTA, BACAPESAN.COM – Kemunculan pneumonia di China makin meresahkan. Indonesia pun mewaspadainya.

Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI meminta semua jajarannya untuk siaga dan waspada terhadap kasus pneumonia. Imbauan ini menyusul laporan dari Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO).

WHO mencatat adanya peningkatan kasus pneumonia misterius yang menyerang anak-anak di China. Kemenkes menerbitkan Surat Edaran Nomor: PM.03.01/C/4632/2023 tentang Kewaspadaan Terhadap Kejadian Mycoplasma Pneumonia di Indonesia sebagai bentuk kesiapsiagaan pemerintah dalam mengantisipasi penularan pneumonia di Indonesia.

“Penerbitan surat edaran tersebut bertujuan mengantisipasi penyebaran pneumonia di Indonesia,” kata Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kemenkes RI dilansir Jawa Pos, kemarin.

Dalam Surat Edaran tersebut, Maxi meminta Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) untuk memantau perkembangan kasus dan negara yang terjangkit di tingkat global, serta meningkatkan kewaspadaan dini dengan memantau kasus yang dicurigai sebagai pneumonia.

Selain itu, ia juga meminta KKP untuk meningkatkan pengawasan terhadap orang (awak, personel, dan penumpang), lingkungan, vektor, binatang pembawa penyakit di pelabuhan, alat angkut, barang bawaan, bandar udara dan pos lintas batas negara, terutama yang berasal dari negara terjangkit.

“Kepada KKP dan fasilitas pelayanan kesehatan (fasyankes) di daerah diminta untuk melakukan surveilans ketat dengan memantau peningkatan kasus di wilayah,” ungkapnya.

  • Bagikan