“Kami juga menyampaikan permohonan maaf karena ada beberapa tantangan yang kami hadapi sehingga beberapa program kerja kami belum maksimal. Meski demikian kita tetap berupaya memaksimalkan semua,” tambahnya.
Menutup sambutannya, Pendiri Pondok Tahfidz Imam Ahmad Desa Sogi ini berpesan agar semua bisa memasuki tahun politik dengan penuh bahagia, semangat dan diliputi ukhwah.
“Mari jaga kebersamaan dan kekompakan serta mensukseskan Pemilu 2024 ini,”pungkasnya.
Turut hadir Wakil Bupati, Amran, Para Staf Ahli Bupati, Asisten Sekda, Kepala OPD serta jajaran ASN dan Non ASN lingkup Pemkab Wajo. (*)