UT Majene Wisuda 490 Lulusan, Wagub: Tantangan Nyata Ada di Masyarakat

  • Bagikan

MAMUJU, BACAPESAN – Wakil Gubernur (Wagub) Sulawesi Barat (Sulbar) Salim S. Mengga menghadiri wisuda Universitas Terbuka Majene Periode 1 Tahun 2025, di Ballroom Grand Maleo Hotel Mamuju, Senin (19/5/25).

Sebanyak 490 mahasiswa yang diwisuda mencakup program diploma, sarjana, dan pascasarjana. Wagub Sulbar, Salim S Mengga menyampaikan, bahwa wisuda bukanlah puncak dari pengabdian melainkan langkah awal mengabdi kepada masyarakat. Olehnya, para wisudawan agar terus belajar dan  berbenah menjadi pribadi yang berkarakter.

“Teruslah berbenah diri. Karena tantangan yang kita hadapi di tengah masyarakat, bukan hanya sulit, tapi juga beragam. Kadang kadang banyak masalah yang terjadi di tengah masyarakat tidak pernah kita peroleh di lembaga pendidikan, karena itu belajarlah terus apa yang terjadi di tengah masyarakat. Anda analisa kemudian cari solusi menyelesaikan,” terang Salim S Mengga.

Sementara itu, Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Meirani mewakili Rektor UT menjelaskan, pada acara wisuda ini telah dilakukan penyerahan ijazah atau UPI. Ini merupakan acara yang diselenggarakan UT daerah untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa UT di daerah untuk melakukan wisuda.  

“Kepada para wisudawan kiranya dapat membawa nama baik almamater kita bersama jagalah kehormatan gelar yang telah anda raih dengan sebaik-baiknya sebagaimana Anda menghabiskan segala daya dan upaya untuk meraihnya. Jadilah inspirasi kepada banyak orang dan memberi manfaat terbaik dan sebanyak-banyaknya kepada siapapun orang yang memerlukan dedikasi dan pengabdian,” ucap Meirani. (Sudirman)

  • Bagikan

Exit mobile version