Jadi Pusat Kegiatan Sosial, Nipah Park Gelar PON

  • Bagikan

MAKASSAR, BACAPESAN.COM– Nipah Park kembali menggelar Pekan Olahraga Nipah (PON) 29-31 Juli mendatang.

Digelar di area Nipah Mall, PON akan memperlombakan sedikitnya 18 cabang olahraga seperti Bola Basket, Muay Thay, Bulu Tangkis, Taekwondo, Senam, Karate, Anggar, Sepatu Roda, Balap Sepeda, Catur, dan Panahan.

Chief Executive Officer Kalla Group, Ricky Theodores dalam jumpa persnya Rabu (27/7) mengatakan PON yang akan di gelar akhir Juli mendatang merupakan bagian dari kampanye Nipah Street Wear Week (NSW) dimana Nipah tidak hanya hadir sebagai pusat perbelanjaan tetapi juga sebagai pusat kegiatan sosial yang berbagai kegiatan bisa dilakukan.

“Kami ingin memperkenalkan bahwa Nipah adalah ruang yang hadir bukan hanya untuk shoping namun juga bisa untuk bekerja, olah raga dan musik,” ujar Ricky.

“Kami ingi memperkenalkan Nipah adalah taman besar dimana semua aktifitas sosial bisa di lakukan di sini,” sambungnya.

Khusus untuk kegiatan PON kata Ricky, kegiatan ini telah di gelar di kali kali kedua dengan peserta hingga 1300 orang, ” Tahun lalu kami menghadirkan 3 cabang olah raga, tahun ini 18 cabang olah raga. Tahun lalu 100 peserta, tahun ini 1300 peserta,” pungkasnya.

Sejalan dengan itu Bimpres KONI Kota Makassar, Maulana Yusuf mengapresiasi kegiatan yang di gelar Nipah Park. Menurut dia, kegiatan ini mampu menemukan bibit unggul di cabang olahraga khususnya di Sulsel.

“Kegiatan ini mampu memberi kesempatan bagi bibit bibit unggul Sulawesi Selatan. Ini juga bagian dari edukasi di bidang olah raga,”ucapnya

“Kami dari KONI berharap kegiatan ini mampu menjadi wadah agar di pelaksanaan Pekan Olahraga Nasional nanti, Sulsel tidak hanya meraih peringkat ke 11,” harapnya. (*)

  • Bagikan

Exit mobile version