Pembukaan Toraja Karnaval Dimeriahkan Pentas Seni dan Budaya

  • Bagikan
Pembukaan Toraja Karnaval Dihadiri, Ketua dan anggota DPRD Tator, Kajari Tator di ex Bandara Pongtiku, Tana Toraja. (Cherly)

TATOR, BACAPESAN.COM – Event Toraja Carnaval (TC) yang digagas oleh anggota DPRD propinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Jhon Renden Mangontan atau yang akrab disapa JRM, kembali digelar di Tana Toraja (Tator).

Setelah tahun 2022 lalu sukses digelar di objek wisata Patung Yesus Buntu Burake, kini TC ke-2 kembali digelar yakni 6 – 8 Juli 2023 yang dipusatkan di Ex bandara Pongtiku kecamatan Rantetayo, Tator, diisi dengan sejumlah kegiatan kebudayaan, lomba hingga mendatangkan artis ibukota yakni band Kotak.

Dalam pembukaan TC 2 di ex Bandara Pongtiku, Kamis, 6 Juli 2023 diramaikan dengan parade budaya, pentas seni, lomba mewarnai bagi anak-anak, dan lomba band yang diikuti peserta dari berbagai daerah di Indonesia.

Anggota DPRD Sulsel, JRM menyampaikan bahwa Toraja adalah daerah tujuan wisata yang dalam pengembangannya dibutuhkan inovasi dan kreatifitas dari semua pihak, baik pemerintah masyarakat, pelaku pariwisata hingga generasi milenial, demi peningkatan kesejahtraan masyarakat.

Untuk itu, lanjut JRM melalui event yang dikemas sedemikian rupa dengan melibatkan berbagai kalangan baik itu pemerintah, pelaku pariwista, UMKM hingga generasi mileniel, untuk meningkatkan kunjungan wisatawan dan peningkatan perekonomian masyarakat di Toraja, dengan mengambil tema kreasi dan inovasi dari adat dan budaya Toraja untuk negeri yang mampu membangkitkan industri pariwisata ke depan.

Lebih lanjut dikatakan JRM bahwa untuk meningkatkan industri pariwisata di Toraja, maka kita harus mampu menangkap setiap peluang yang ada, dan juga dibutuhkan pengorbanan serta keberanian.

  • Bagikan