DPP IMMIM Miliki Nahkoda Baru

  • Bagikan

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Dewan Pengurus Pusat Ikatan Masjid Mubalig Indonesia Muttahidah (DPP IMMIM) memiliki nakhkoda baru atas terpilihnya Dr.HM.Ishaq Samad, MA sebagai Ketua Umum DPP IMMIM periode 2023-2028 pada Musyawarah Besar VIII DPP IMMIM Sabtu, 30 Desember 2023 di Gedung Islamic Centre H.Fadeli Luran Makassar. 

M.Ishaq Samad terpilih secara aklamasi dalam sidang formatur yang dipimpin Ketua Dewan Penasehat dan Pembina DPP IMMIM AGH.Drs.Muhammad Ahmad.

Mubes VIII DPP IMMIM berhasil memilih formatur sebanyak tujuh orang, yakni AGH.Muhammad Ahmad, H.Zulkifli Fadeli Luran, Hj.Nur Fadjeri, Prof.Kamaluddin Abunawas, H.M.Ishaq Samad, H.Mustamin, dan H.Syamsul Tanca. Ketujuh tim formatur tersebut secara bulat memilih HM.Ishaq Samad sebagai Ketua Umum DPP IMMIM periode 2023-2028. 

AGH.Muhammad Ahmad sebagai Ketua Tim Formatur menyampaikan kepada seluruh peserta MUBES VIII DPP IMMIM usai rapat tim formatur bahwa HM.Ishaq Samad selama ini telah berkiprah di IMMIM dan sangat memahami IMMIM sebagai “rumah” bagi berbagai kalangan. Ia tidak hanya bersinerji dengan satu golongan tertentu, tetapi mewadahi banyak kalangan, sebutnya. Dikatakan ketua umum DPP IMMIM terpilih akan dibantu empat orang dalam melengkapi kepengurusan DPP IMMIM periode 2023-2028 dalam waktu paling lama lima belas hari ke depan, jelasnya.

M.Ishaq Samad usai terpilih menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas kepercayaan dan amanah yang diberikan. Insyaa Allah ia akan berusaha melaksanakan amanah ini sesuai kemampuan, dan berharap sinerjitas dan kolaborasi dari berbagai pihak, khususnya stakeholder IMMIM. “Kita berharap IMMIM tidak hanya dikenal luas di Makassar dan di Sulsel, tetapi kiprah IMMIM dikenal secara nasional maupun internasional. Apalagi alumni pesantren IMMIM yang tergabung dalam IAPIM tersebar di berbagai wilayah, bahkan di luar negeri, seperti di Mesir, Amerika Serikat, dan beberapa negara lainnya, harapnya. 

Selain itu, M.Ishaq Samad yang juga dosen UMI ini menyampaikan bahwa seorang dosen memang dituntut memiliki pengabdian di masyarakat sebagai tuntutan menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dikuasainya, dan IMMIM menghimpun para mubalig dalam mendakwahkan Islam, sebutnya.

M.Ishaq Samad telah mengabdi di DPP IMMIM selama 28 tahun, selain sebagai mubalog IMMIM, sebelumnya ia pernah diberi amanah dua periode sebagai wakil sekretaris, dua periode sebagai Sekjen DPP IMMIM, dan Mubes VIII DPP IMMIM kali ini mempercayakannya sebagai Ketua Umum DPP IMMIM periode 2023-2028, insyaa Allah amanah, amien YRA. 

Ia juga menyampaikan terima kasih kepada Ketua Umum YASDIC IMMIM dan Ketua Umum dan jajaran pengurus DPP IMMIM periode 2018-2023 yang telah bersama-sama mengawal dan melaksanakan berbagai program DPP IMMIM periode sebelumnya. (*)

  • Bagikan