Walikota Makassar Siapkan CPI Jadi Lokasi Nobar Timnas Indonesia Vs Uzbekistan

  • Bagikan
Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto bakal menggelar nonton bareng babak perempat final (semifinal) Piala Asia U-23 di Tugu MNEK Center Point of Indonesia (CPI).

Nobar di CPI ini diselenggarakan saat timnas U-23 Indonesia melawan Uzbekistan pada Senin (29/4/24) dini hari mendatang.

Danny sapaan akrab Ramdhan Pomanto mengatakan pihaknya telah menyiapkan dua layar lebar untuk para kelompok suporter dan masyarakat yang ingin nobar di lokasi tersebut.

“Ada dua layar raksasa kita siapkan nanti di tugu MNEK, kita minta semua masyarakat yang mau nobar untuk hadir,” kata Danny, Minggu (28/4/24).

Selain itu, pemkot Makassar kata Danny akan menyiapkan beragam hiburan rakyat seperti panggung musik.

Masyarakat yang hadir tak perlu lagi takut kelaparan, sebab pemkot telah menyiapkan aneka kuliner khas Makassar di lokasi nobar.

“Sebagai kota makan enak, kita siapkan juga gerobak jajanan untuk warga yang hadir. Bisa dinikmati oleh para penonton,” ucap Danny.

Seperti diketahui, tim garuda muda Indonesia lolos ke semifinal setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat ady finalti dengan 11-10.

Laga antara timnas U-23 vs Uzbekistan dijadwalkan berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifah, Doha, Qatar, Senin (29/4/24).

Jika garuda muda bisa mengalahkan Uzbekistan, maka tim beritanya Shin Tae Yong akan melaju ke babak final sekaligus memperoleh tiket ke Olimoiade Paris 2024 cabang olahraga sepakbola putra. 

  • Bagikan