PT PLN Indonesia Power Barru POMU Telah Realisasikan Berbagai Program CSR di Semester 1 Tahun 2023

  • Bagikan
PT PLN Indonesia Power Barru POMU Telah Realisasikan Berbagai Program CSR di Semester 1 Tahun 2023

BARRU, BACAPESAN.COM – PT PLN Indonesia Power Barru POMU terus berkomitmen melakukan yang terbaik terhadap lingkungan sekitar perusahaan melalui program – program Corporate Social Responsibility (CSR).

Pada semester 1 tahun 2023 ini perusahaan yang terletak di Desa Lampoko, Kecamatan Balusu, Kabupaten Barru ini telah merealisasikan berbagai program di berbagai bidang.

Dibidang infrastrukur, perusahaan telah melakukan pengadaan dan perbaikan lampu jalan untuk 20 titik di Desa Lampoko untuk membantu penerangan akses jalan masyarakat Desa. Perusahaan juga turut aktif memberikan bantuan untuk pembangunan masjid, sekolah atau pesantren yang ada di Kabupaten Barru.

“Perusahaan juga turut ambil bagian dalam setiap bencana yang terjadi di Kab. Barru seperti Bencana angin puting beliung di Pancana dan Bencana Banjir di Bojo yang terjadi di awal tahun 2023 untuk menunjukkan kepedulian dan meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana. Dalam bidang pendidikan, perusahaan menyalurkan beasiswa berprestasi kepada siswa – siswi Sekolah Dasar Se-Desa Lampoko serta berhasil menggelar lomba cerdas cermat untuk memberikan motivasi belajar kepada siswa,” ungkap Muhammad Nur Said selaku Officer CSR dan Humas PT Indonesia Power Barru POMU ditemui (26/7) dikantornya.

“Perusahaan yang telah berdiri sejak 10 tahun silam di Kab. Barru ini juga turut aktif dalam bidang kesehatan dengan menggelar 2 kali program pemeriksaan dan pengobatan gratis bagi warga. Program ini terlaksana dengan bekerjasama dengan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kab. Barru dengan menghaditkan dokter – dokter spesialis untuk melakukan berbagai macam layanana seperti pemeriksaan THT, Pemeriksaan kesehatan anak dan penyuluhan stunting, Pemeriksaan kesehatan mata, pemeriksaan penyakit dalam serta sunnatan gratis,”terangnya.

  • Bagikan