Enam UPT Raih Predikat WBK, Liberti Sitinjak: Jaga Integritas dan Terus Tingkatkan Kualitas Pelayanan

  • Bagikan
Jajaran di Enam UPT Lingkup Kanwil Kemenkumham Sulsel Raih Predikat WBK Foto Bersama

JAKARTA, BACAPESAN.COM – Kepala kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Sulsel, Liberti Sitinjak memberikan apresiasi pada enam Unit Pelaksana Teknis (UPT) Jajaran Kanwil Sulsel yang berhasil meraih predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) tahun 2023 ini.

Keenam UPT tersebut yakni Lapas Bulukumba, Lapas Palopo, Lapas Parepare, Rutan Barru, Rutan Bantaeng, dan Rutan Sengkang secara resmi menerima predikat tersebut usai diumumkan dan diserahkan piagam oleh Menkumham dalam acara Rapat Koordinasi Pengendalian Capaian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023 serta Penyusunan Rencana Aksi 2024 di Borobudur Hotel Jakarta Pusat, Kamis(14/12).

“Selamat pada keenam satuan kerja yang memperoleh predikat WBK tahun 2023 ini, saya rasa apa yang didapatkan oleh kalian telah merefleksikan komitmen dan integritas semua jajaran dalam pelaksanaan tugas dan fungsi khususnya pada pemberantasan pungutan liar, korupsi, nepotisme dan memberikan pelayanan terbaik bagi Masyarakat,” ujar Kakanwil Liberti Sitinjak dalam keterangannya.

Kakanwil Liberti juga mengingatkan kepada seluruh jajarannya untuk terus mengimplementasikan secara nyata Pembangunan Zona Integritas (ZI) dalam pelaksanaan tugas dan fungsi tiap harinya.

“Untuk itu, kami minta pada unit/satuan kerja yang telah menerima dan berpredikat WBK maupun WBBM untuk betul-betul menjaga integritas, menjaga diri dari penyimpangan dan korupsi dan terus meningkatkan kualitas pelayanan bagi masyarakat,” jelasnya.

Lebih lanjut Kakanwil Liberti menyampaikan keberhasilan keenam UPT tersebut dalam implementasi Pembangunan ZI dan berhasil menerima predikat WBK tidak lepas dari dukungan seluruh pegawai di Unit masing – masing dan tentunya juga Kanwil Kemenkumham Sulsel selaku Pembina yang secara terus – menerus selam satu tahun ini memberikan pendampingan dan pengutan dalam Pembangunan ZI.

“Pimpinan tinggi pratama beserta jajaran Pokja Pembangunan ZI Kanwil Sulsel telah bekerja dengan baik dalam memastikan seluruh unit kerja untuk mengimplementasikan Pembangunan ZI. Terima kasih juga pada pokja Pembangunan ZI Kanwil Sulsel, semoga semua usaha yang telah kita berikan memberikan dampak positif dalam penyelenggaraan pemerintahan yang baik di Kanwil Sulsel,” ungkap Liberti Sitinjak.

Adapun Penghargaan WBK yang diraih oleh keenam UPT tersebut diperoleh setelah melalui tahapan, yaitu Pencanangan Pembangunan ZI, Proses Pembangunan ZI, Penilaian oleh Tim Penilai Mandiri (TPM), dan berhasil memenuhi seluruh indikator yang telah ditetapkan pada 6 area perubahan yaitu Manajemen Perubahan, Penataan Tatalaksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Pengawasan, dan Penguatan Akuntabilitas Kinerja.

Sebagai Informasi, dengan bertambahnya UPT yang menerima predikat WBK, sejauh ini dari 34 UPT, sudah terdapat 12 UPT yang menerima predikat WBK dan 1 UPT menerima predikat WBBM. (*)

  • Bagikan