Boyong 8 Kursi, PPP Sulsel Berpotensi Dapat Wakil Ketua DPRD Provinsi

  • Bagikan
ilustrasi

MAKASSAR, BACAPESAN.COM – Hasil Pileg tahun ini berpotensi terjadi perubahan komposisi kursi pimpinan di DPRD Sulsel periode 2024-2029. Ada partai yang naik, dan dua juga yang turun.

PPP berpotensi menemani NasDem, Golkar dan Gerindra di unsur pimpinan DPRD Sulsel. Partai berlambang Ka’bah itu menggeser posisi Demokrat dan PKS yang kursinya turun.

Bahkan PPP sudah mengunci 8 kursi di DPRD Sulsel. Perolehan itu membuat keduanya berpotensi atas kursi pimpinan DPRD Sulsel.

Ketua DPW PPP Sulsel, Imam Fauzan mengapresiasi capaian partai nya di Pileg yang digelar 14 Februari lalu. Pasalnya, partai berlambang Ka’bah dapat membuktikan hal tersebut bisa mencapai 8 kursi di DPRD Sulsel.

“Saya ucapkan alhamdulillah bisa dapat 8 kursi. Ini capaian seluruh kader yang telah bekerja semaksimal mungkin,” ujar Imam, Jumat (8/3/2024).

Anggota DPRD Sulsel itu, mengatakan dengam perolehan itu bisa mendapat kursi Wakil Ketua. Hanya saja masih melihat perolehan suara partai karena PPP dan PKB mendapat kursi yang sama.

“Tentu PPP mengunci Wakil Ketua 3 DPRD Sulsel. Kami dapat 8 (kursi) sama dengan PKB, tapi PPP lebih besar suaranya,” kata Imam.

  • Bagikan