Kadis Perkim LH Pinrang Hadiri kegiatan Bumiku Bebas Sampah

  • Bagikan
Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Pinrang lr.H.Sudirman M.Si menghadiri kegiatan Bumiku bebas sampah yang dilaksanakan Taman Kanak Kanak (TK) Pembina Kabupaten Pinrang, Selasa (28/11).

PINRANG, BACAPESAN.COM – Kepala Dinas Perumahan Kawasan Pemukiman dan Lingkungan Hidup (Perkim LH) Kabupaten Pinrang lr. H. Sudirman M.Si menghadiri kegiatan Bumiku bebas sampah yang dilaksanakan Taman Kanak Kanak (TK) Pembina Kabupaten Pinrang, Selasa (28/11).

Kegiatan tersebut dalam rangka menggaungkan Bumiku bebas sampah.

Dihadapan para guru, dan orangtua siswa serta murid TK Pembina kepala dinas Perkim LH, Ir.H.Sudirman.M,si menyampaikan perlunya siswa mengetahui bahwa sampah itu bukanlah momok bagi kita, justeru sampah dapat bernilai ekonomi bagi kita setelah didaur ulang hingga menghasilkan hasil karya kita yang terbuat dari sampah daur ulang, paparnya.

“Sampah bisa bernilai ekonomi jika didaur ulang dan menghasilkan sebuah hasil karya yang mempunyai nilai baik secara ekonomi maupun seni”

Sudirman juga menyampaikan kepada pihak sekolah bahwa perlunya sekolah membentuk suatu wadah berupa Bank Sampah sehingga sekolah tersebut dapat diusulkan menjadi sekolah Adiwiyata.

Selain itu tambah Sudirman, dengan kehadiran bank sampah dapat mengurangi sampah yang dibuang disembarang tempat,h al tersebut juga bisa menjaga lingkungan sekolah tetap bersih.

“Lingkungan yang bersih dapat memberi dampak yang baik, terutama bagi murid dalam proses tumbuh kembangnya”. (Amran)

  • Bagikan